BANDA ACEH – MTsN 1 Model Banda Aceh menyambut kedatangan Pengawas Pembina Hj. Fikriah, S.Ag.,M.Pd dalam acara Lepas Sambut dengan Pengawas Pembina sebelumnya di ruang guru A. Sabtu (27/2/2021)
Acara berlangsung tertib, dan penuh keakraban dihadiri pengawas Pembina sebelumnya Dra. Hj. Nurlaila, Kepala MTsN Model Banda Aceh Junaidi Ib, S.Ag.,M.Si, para Wakil Kepala, Ka. TU Saifullah,S.Sos , Guru/Karyawan di pandu Zahri, S.IAN , Ujar Humas MTsN 1 Model Banda Tarmizi, S.Pd dalam keterangan tertulis nya pada media ini. Ahad (28/2/2021)
Junaidi Ib, dalam sambutannya mengatakan selamat datang kepada Pengawas Pembina Hj.Fikriah, S.Ag.,M.Pd, sosok ibu yang kami kenal bukanlah orang baru di madrasah ini, banyak hal yang telah di ukir, semoga dengan pembinaan dan kerjasama akan lebih baik lagi di masa yang akan datang, ujar Junaidi
Kami juga mengucapkan selamat, dan terimakasih kepada Pengawas Pembina sebelumnya Ibu Dra. Hj. Nurlaila atas pengabdian dan dedikasinya selama ini sehingga sudah banyak menghasilkan karya-karya nyata di antaranya nilai SAPA Madrasah yang terbaik, dari yang baik sekota Banda Aceh, dan selamat atas amanah yang diberikan sebagai Pokjawas se-kota Banda Aceh dan Sabang,” tutur Junaidi
ditempat yang sama Hj. Nurlaila mengungkapkan rasa harunya atas sambutan ini, terus terang saya sangat bangga pada guru-guru di madrasah ini, terus bekerja dengan baik, dengan selalu mengabdet materi-materi PBM, dan adm guru dimana kita saat ini dalam dunia digital, dan pandemi yang belum pulih sepenuhnya, dan saya memohon maaf bila ada bimbingan saya yang kurang berkenan dan terimakasih banyak atas perhatian dan kerjasamanya yang baik selama ini,” pungkas Nurlaila juga Wakil Ketua Darma Wanita Kanwil Kemenag Aceh
Sedangkan Hj.Fikriah, S.Ag.,M.Pd dalam sambutannya menyebutkan saya melakukan tugas berat hari ini, karena mempertahankan hal-hal yang sudah baik, dan saya termotivasi dengan kata-kata kepala madrasah Junaidi, dimana beliau pernah bilang bekerja ditempat orang-orang hebat akan menjadi hebat dan ringan dalam bekerja untuk itu kami mohon kerjasama kembali kepada Bapak/Ibu dimana ada hal-hal yang perlu kita sharing bersama untuk bisa kita tingkatkan apa yang telah dicapai, minimal tidak hilang apa yang telah dicapai selama ini,” ungkap Fikriah, juga pernah menjadi Wakil Kepala bid Kesiswaan dan guru Bahasa Inggris di MTsN Model Banda Aceh.[]*
389 total views, 1 views today