Kata Sambutan Kepala Madrasah

DSC_0349

assalamu-alaikum-islamic_102533
Puji dan Syukur kami panjatkan kehadirat Allah Swt, karena berkat rahmat dan karunianya kami dapat membuat dan menyelesaikan pembuatan website Madrasah Tsanawaiyah Negeri (MTsN) Model Banda Aceh. website ini merupakan bagian program kerja baik secara personal maupun sistematis. website ini dimaksudkan untuk memberikan gambaran/program atau profil tentang madrasah serta kegiatan – kegiatan yang dilaksanakan baik pengembangan bakat dan minat maupun kengiatan akademik lainnya.

        Website ini adalah suatu perencanaan yang menjabarkann profil dan semua kegiatan pendidikam, indikasi  – indikasi pencapaian target.secara umum website ini akan menjadi tolok ukur profesional sebuah madrasah di era globalisasi dan tekhnologi yang inovatif. yang berisi tentang mengambarkan visi, misi, tujuan, sasaran, kebijakan, program , kengiatan pendidikan, tugas fungsi organisasi, program strategis, pelaksanaan, pengawasan , evaluasi, dan pelaporan.

        Dengan demikian website ini disusun melalui proses secara sistematis, konsisten, dan berkelanjutan sebagai landasan dasar pengembangan madrasah dalam memanfaatkan kondisi, potensi, efisiensi, dan efektivitas penyelenggaraan pendidikan, yang dapat memberikan sikap akuntabilitas kinerja dengan bertumpu pada pencapaian keberhasilan KBM/PBM.

        Dalam penyusunan Website ini, kami telah berusaha semaksimal mungkin untuk memberikan hasil yang terbaik. namun demikian kami menyadari apabila dalam Website ini masih banyak kekurangan dan kelemahan, oleh karena itu kami sangat mengharapkan saran dan kritik yang konstruktif dari semua pihak untuk perbaikan dan penyerpunaan website Madrasah Tsanawaiyah Negeri (MTsN) Model Banda Aceh. pada kesempatan ini, tak lupa kami menyampaikan rasa terima kasih yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah membantu dalam menyelesaikan penyusunan Website ini . akhirnya kami berharap, semoga website Madrasah Tsanawaiyah Negeri (MTsN) Model Banda Aceh yang telah tersusun ini dapat berfungsi secara efektif dan efisien sebagai informasi bagi publik mengenai perkembangan Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Model Banda Aceh.

 

 222,715 total views,  70 views today

Berbagi: