Pelajar MTsN Model Banda Aceh Toreh Prestasi Pada Ajang Myres Nasional

IMG-20211206-WA0025BANDA ACEH – Dua pelajar peneliti muda siswi MTsN 1 Model Banda Aceh Kayla Putri Fadlani dan Putri Maulia Natasya menoreh prestasi dengan meraih juara 2 final Madrasah Young Reseachrs Supercamp (Myres) Nasional yang diumumkan Dirjen Pendis Kemenag RI di ballroom Shangri-la hotel Surabaya.(Ahad malam/5/12/2021)

Kemeriahan dan keharuan mengiringi pengumuman ajang bergensi nasional tersebut, suara takbir dan Alhamdulillah beserta tangisan dari kedua siswi, pembimbing dan tim MTsN 1 Banda Aceh tak terbendung saat panitia mengumumkan raihan juara, turut dihadiri Direktur Jenderal Pendidikan Islam Prof.Dr. Muhammad Ali Ramdhani, S.TP,M.T, jajaran KSKK lainnya serta Kakanwil kemenag Aceh diwakili Kabid Penmad Drs. H. Mukhlis, M.Pd.

“Prestasi ini kami persembahkan untuk keluarga besar MTsN 1 Model Banda Aceh orang tua dan masyarakat Aceh”, ujar Kayla dan Putri didampingi Pembimbing 1 dan 2 Rosalia Sari, S.Pd, Riskia Tarisa, S.H Seperti press release Humas MTsN 1 Model Banda Aceh Tarmizi, S.Pd yang dikirim pada media ini

Pada kesempatan yang sama usai menerima trophy Kepala MTsN 1 Model Banda Aceh Junaidi Ibas, S.Ag.,M.Si sangat berbahagia dan mengapresiasi semangat, ketekunan siswi serta pembimbing dalam bekerjasama dengan team work madrasah hingga proses telah dilalui tidak mengkhianati hasil yang dipersembahkan malam ini”, ujar Junaidi didampingi Wakil kepala bid. Kesiswaan Armaidi, M.Pd yang turut serta dalam tim

Junaidi turut didampingi koor lomba siswa Isriani, S.Ag menambahkan “Terimakasih kepada semua pihak yang sudah membantu kelancaran penelitian dibidang Sosial dan Humaniora ”Konsekuensi hukum bagi nelayan pelaku penyeludupan manusia pengungsi rohingya di perairan laut Aceh Utara”, Alhamdulillah masuk juara nasional dari 41 judul proposal awal yang kita ajukan pada semua bidang”, pungkasnya turut didampingi Koor Seni siswa Zahri, S.IAN.,M.AP

Sebagaiman diketahui ajang myres menerima 7700 total judul proposal penelitian pada jenjang MTs dan MA, dan pada kategori sosial humaniora pada kategori MTs 1400 jumlah proposal yang masuk”,

kegiatan ini sangat memotivasi siswa dalam melakukan riset, dihadiri 6 top finalis pada bidang Sains Matematika dan Pengembangan Teknologi, Sosial dan Kemanusian (Sosial dan Humaniora) dan Bidang Ilmu Keagamaan tingkat MTs dan MA yang berlangsung di Shangrila Surabaya Hotel sejak 4-6 Desember 2021”,[]

 387 total views,  1 views today

Berbagi:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.