MTsN Model Galang Sumbangan Untuk Korban Banjir Aceh Utara

IMG-20210108-WA0020BANDA ACEH – Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Model galang sumbangan untuk korban banjir bagi warga madrasah di Kabupaten Aceh Utara sejak tanggal 4 s.d 8 januari 2021, diserahkan oleh perwakilan siswa MTsN 1 Model Banda Aceh kepada Kepala Kankemenag Kota Banda Aceh Drs. H. Asy’ari, M.Si di Aula kantor tersebut. Jum’at(8/01/2021)

Penggalangan dana yg dilakukan keluarga besar MTsN 1 Model Banda Aceh berhasil mengumpulkan dana sejumlah Rp. 10.166.500,-(sepuluh juta seratus enam puluh enam ribu lima ratus rupiah).

Kepala Kankemenag Kota Banda Aceh Drs. H. Asy’ari, M.Si didampingi Kasubbag TU Aida Rina Elisiva, B.Acc.MM dan Kepala MTsN 1 Banda Aceh Junaidi Ibas, S.Ag.,M.Si saat menerima peyerahan sumbangan mengungkapkan rasa terima kasih kepada para kepala madrasah yang sudah berkontribusi demi meringankan beban saudara kita yang menjadi korban banjir di Aceh Utara beberapa hari yang lalu. Sumbangan ini akan kita salurkan dalam waktu dekat kepada yang berhak, ujar Asy’ari.

Junaidi Ibas, menambahkan kegiatan penggalangan sumbangan ini sebagai wujud kepedulian sosial yang selama ini rutin dilakukan di madrasah secara sukarela, apresiasi kami kepada seluruh pihak atas sumbangan yang diberikan oleh keluarga besar MTsN 1 Banda Aceh, tutur junaidi didampingi Humas Tarmizi, S.Pd

“semoga bisa menjadi ladang amal jariyah kita semua, Allah lipatgandakan pahala di dunia dan menjadi syafaat di akhirat kelak,” pungkas Junaidi.

Foto galeri :

 426 total views,  2 views today

Berbagi:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.